Foto Gambar Bunga Kamboja Jepang Tanaman Hias Di Depan RumahEnak Dipandang

+Gambar atau foto bunga kamboja jepang sebagai tanaman hias
Bunga Kamboja Jepang, By Foto Alam Kita
Bunga kamboja jepang merupakan salah satu tanaman hias dengan ukuran kecil yang berasal dari Afrika dan semenanjung Arab, Ukurannya yang kecil ini membuat para pecinta bunga berkreasi dengan menanam di pot bunga dalam bentuk tanaman bonsai. Sehingga bunga kamboja jepang  sering di letakkan didepan rumah sebagai hiasan. 

Dengan warna bunga merah mudah, Bunga hias ini membuat pemandangan yang menarik. Selain menarik, Bunga kamboja ini akan mampu memberikan suasana riang pada taman atau kebun milik kita..

Selain warna bunga merah muda, Bunga kamboja jepang mempunyai beberapa ciri khusus sebagai pembeda dengan bunga kamboja. Ciri tersebut antara lain;
  1. Bunga kamboja jepang memiliki ukuran yang kecil, Sehingga sering di tanam di pot sebagai hiasan di taman maupun hiasan didepan rumah.
  2. Bagian bawah dari pohon kamboja jepang menyerupai ubi.
  3. Selain warna merah muda, Bunga kamboja jepang juga mempunyai warna lain seperti Hijau muda, Kekuningan dan Hijau tua.
  4. Akar kamboja jepang berbentuk umbi.
Dalam kehidupan sehari-hari, Kita akan bisa menjumpai bunga kamboja jepang dengan mudah, Karena bunga kamboja jepang sering digunakan orang sebagai tanaman hias yang diletakkan didepan rumah. Hal ini berbeda dengan bunga kamboja yang cenderung tinggi, Coba bandingkan bunga kamboja jepang dengan kamboja pada artikel berikut.

Saya sendiri sudah sering melihat bunga kamboja jepang, Salah satunya adalah yang di letakkan didepan rumah teman saya sebagai hiasan. Dengan bunga berwarna merah muda, Ini membuat saya sangat tertarik. Kemudian saya abadikan dengan kamera HP. Salah satu poto atau gambar bunga kamboja.bisa Saudara liat pada gambar diatas.

Pada foto diatas, Gambar saya ambil dari atas dengan menggunakan kamera HP. Sehingga kita bisa melihat dengan jelas bentuk dan warna bunganya.  Selain bentuk bunga yang jelas, Kita juga bisa melihat keindahan daun kecilnya.

+Foto bonsai bunga kamboja jepang di depan rumah
Bonsai Kamboja Jepang, By Foto Alam Kita
Keindahan bunga kamboja jepang akan terlihat lebih menarik jika di lihat secara keseluruhan. Disamping ini adalah gambar kamboja jepang jika dilihat secara utuh.

Dari gambar bunga jepang ini, Kita bisa melihat bentuk pohon, Bentuk daun dan bunga  dengan jelas. Bunga kamboja jepang ini saya lihat di depan rumah teman saya.

Saat melihat tanaman atau bunga hias yang berjajar rapi di depan rumah teman saya, Waktu iti terlihat adanya daya tarik khusus dari bunga kamboja jepang. Salah satu hal yang bisa menarik perhatian tersebut adalah warna bunganya. Dimana warna bunga cenderung mencolok.

Warna bunga kamboja yang mencolok ini merupakan salah satu daya pikat yang menempel pada bunga kamboja jepang. Coba perhatikan gambar bunga kamboja jepang disamping, Dimana bagian tengah bunga berwarna putih dan disisi bunga berwara merah. Tentu ini merupakan perpaduan warna yang sangat cantik dan mampu menciptakan suasana hati lebih ceria.

Dengan menempatkan bonsai bunga kamboja jepang didepan rumah, Ini akan menjadi sebuah sambutan manis bagi tamu yang berkunjung kerumah Saudara. Suasana ceria yang penuh cinta yang terpancar dari bunga kamboja ini merupakan salah satu bentuk keramahan dari rumah dimana kita tinggal. Bunga kamboja jepang bisa ditempatkan pada taman rumah minimalis sederhana seperti pada artikel berikut.

Demikian artikel seputar bunga dari Foto Alam Kita dengan tema Tanaman hias bunga kamboja jepang di depan rumah. Semoga artikel ini bermanfaat bagi kita semua. Saudara bisa kunjungi artikel menarik lainnya berikut  ini.